Pada Rabu, 21 Agustus 2024, Program Studi Teknologi Rekayasa Elektro dan Teknologi Rekayasa Instrumentasi dan Kontrol menggelar kuliah umum Kapita Selekta dengan tema “Perkembangan Industri Energi Kelistrikan.” Acara ini diselenggarakan secara daring dan diikuti dengan antusias oleh 123 mahasiswa dari rumpun teknik elektro. Kegiatan ini dipandu oleh Dr. Fitri Puspasari, S.Si., M.Sc., dosen dari prodi D4 Teknologi Rekayasa Elektro.
Kuliah umum ini menghadirkan narasumber dari PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Sumatera Selatan, Jambi, dan Bengkulu, Bapak Danang Prasetio Wibowo, S.T, yang menjabat sebagai Senior Officer Priority Account Executive. Kegiatan dimulai pukul 14.00 hingga 16.00 WIB, diawali dengan sesi kuis interaktif yang berhasil membangkitkan semangat dan partisipasi aktif para peserta.