Yogyakarta, 25 Oktober 2025 — Departemen Teknik Elektro dan Informatika (DTEDI) Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada turut berbangga atas pencapaian dua dosennya, Dr. Ir. Atikah Surriani, S.T., M.Eng. dan Ir. Jimmy Trio Putra, S.T., M.Eng., yang telah resmi menyelesaikan Pendidikan Profesi Insinyur (PPI) di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.
Pendidikan Profesi Insinyur merupakan jenjang profesional yang bertujuan memperkuat kompetensi praktis dan etika keinsinyuran, sehingga lulusan dapat memberikan kontribusi optimal dalam bidang teknologi dan inovasi teknik.