Yth. Mahasiswa Baru Angkatan 2025-Gasal
Salam dari Universitas Gadjah Mada!
Sehubungan dengan Pelaporan Data Mahasiswa Angkatan 2025 Gasal ke PDDikti, mohon untuk mencermati kembali Biodata Saudara di SIMASTER:
1. Apabila DATA SALAH, WAJIB untuk melakukan Update dan Verifikasi Biodata Mahasiswa tanggal 10 – 15 September 2025. Update dan verifikasi biodata pibadi melalui SIMASTER menu Akademik >> Data Mahasiswa (https://simaster.ugm.ac.id/akademik/data_mahasiswa/).
!!! Pastikan sampai klik AJUKAN !!!
2. Apabila DATA BENAR abaikan pesan ini.
Untuk Update dan Verifikasi Biodata, silakan unggah file:
A. Kartu Tanda Penduduk (KTP)
B. Kartu Keluarga (KK)
C. Ijazah Terakhir
Cek biodata Saudara dengan teliti, data di PDDikti sebagai acuan Ijazah pada saat kelulusan
Terima kasih atas kerjasamanya
Direktorat Pendidikan dan Pengajaran